Jalan di Tanjabtim Babak Belur, Warga Tagih Janji Bupati -->
Cari Berita

Jalan di Tanjabtim Babak Belur, Warga Tagih Janji Bupati

tuntas.co.id


TUNTAS.CO.ID, Muara Sabak - Kondisi infrastruktur di Tanjung Jabung Timur sangat memprihatinkan, sebagian besar jalan penghubung terlihat babak belur.

Contoh jalur ke Desa Pemusiran, kondisinya kini seperti kubangan kerbau.

Catatan tim Tuntas.co.id beberapa titik yang rusak parah adalah jalan menuju Simbur Naik, jalan menuju Sadua, jalanmenuju Pemusirana, jalansei Lokan - Sei Jambat.

Warga Tanjabtim kini menagih janji Bupati Tanjung Jabung Timur, Romi Hariyanto untuk segera memperbaiki jalan tersebut.

Mengingat jalan yang rusak merupakan akses penting bagi warga Tanjung Jabung Timur.

"Infrastruktur itu kebutuhan dasar masyarakat, harus diutamakan lah," kata seorang warga, Hardy. (kie)