Devi Suhartoni Bupati Kabupaten Musi Rawas Utara. (Poto/Ist) |
TUNTAS.CO.ID_MURATARA - Peningkatan curah hujan saat ini yang intens dan berdurasi lama kerap diikuti bencana-bencana hidrometeorologi seperti banjir dan tanah longsor yang mengancam sejumlah wilayah di Indonesia.
Untuk itu Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) mengintruksikan kepada seluruh kader di seantero Nusantara untuk mempersiapkan antisipasi dan penanganan bencana alam tersebut.
Instruksi DPP PDI Perjuangan nomor : 3493 / IN/DPP/XI/2021 yang dikeluarkan 11 November 2021 ini ditujukan kepada Tiga Pilar Partai PDI-P (Struktural Partai, Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah serta pimpinan Legislatif dan Anggota Legislatif).
Menanggapi instruksi tersebut, Bupati Kabupaten Musi Rawas Utara, Devi Suhartoni sebagai kader Idiologis yang patuh pada perintah Partai langsung menggerakkan tim dan jajaran untuk mempersiapkan hal-hal teknis secara mendetail.
Bupati Devi Suhartoni menyebutkan, akan melakukan berbagai upaya untuk mengantisipasi bencana banjir dan tanah longsor.
"Saya sudah bentuk team 70 orang yang diambil dari kepengurusan Repdem Muratara untuk penanggulangan bencana, guna melakukan antisipasi terhadap bencana berbagai hal terkait dengan perkiraan cuaca, indentifikasi wilayah yang berpotensi banjir dan tanah longsor," kata Devi Suhartoni pada awak media, Sabtu (13/11/2021).
Ketua Repdem Musi Rawas Utara Hadi Yatullah ditunjuk langsung untuk menjadi ketua team yang diberi nama Banteng Peduli Bencana.
Dalam paparannya bersama tim, Bupati juga memetakan cadangan logistik yang diperlukan khusus dalam kondisi tanggap darurat bencana, termasuk kebutuhan khusus bagi perempuan dan anak-anak.
"Sesuai dengan motto "Tanggap Darurat, Reaksi Cepat dan Tepat Sasaran," tutupnya.
Untuk diketahui, kemarin Jum'at (12/11/2021) Bupati juga telah membentuk team Pemerintah Daerah yang diketuai oleh Kepala Dinas Sosial.
(Red)