Ist |
TUNTAS.CO.ID_KOTA JAMBI - Bertempat di Pondok Pesantren Mambaul Ulum Kota Jambi, Pengurus Pimpinan Wilayah GP Ansor Jambi bersama Puluhan santri serta Pengasuh dan pimpinan Pesantren Mambaul Ulum menggelar Mujahadah Akbar, Zikir dan doa bersama. Zikir yang langsung di pimpin oleh Ust.Agus Tamman selaku Penanggung Jawab MDS Rijalul Ansor.
Pengurus PW Ansor Jambi di sambut langsung oleh Pengasuh Pondok Pesantren,KH.Shoffa Saifillah Alfaruq, Penasehat Pesantren Mambaul Ulum,Habib Fauzi Al-Idrus, Pimpinan Pondok Tahfiz Mambaul Ulum, Dr.A.Bima Risyta Alfaruq serta Puluhan santri Mambaul Ulum.
Sekretaris Wilayah PW Ansor Jambi, Habibi mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada keluarga besar Pondok Pesantren Mambaul Ulum Kota Jambi atas kesediaan membersamai Pengurus PW Ansor Jambi dalam kegiatan Mujahadah Akbar dalam rangka mendoakan kelancaran ibadah haji 1443 H.
Habibi menambahkan, kegiatan Mujahadah Akbar merupakan Intruksi langsung dari Pimpinan Pusat GP Ansor kepada setiap PW Ansor se-Indonesia yang dilakukan secara Hybrid dalam 3 waktu pelaksanaan.
" Kegiatan ini kita lakukan 3 kali. pemberangkatan, Armina dan kepulangan. Dan kita adakan di malam jumat sesuai intrukai PP GP Ansor," ujar Habibi, Kamis (16/6/2022).
Menurut Habibi, Mambaul Ulum merupakan Pondok Pesantren pertama yang membersamai PW Ansor Jambi dalam melakukan agenda kegiatan Mujahadah Akbar ini, dan seterusnya akan diagendakan Pondok Pesantren lain.
" Insyallah Mujahadah berikutnya kita lakukan di Pondok Pesantren lainya karna memang instruksi kita menggandeng Pondok Pesantren," kata Habibi.
Sementara itu Pengasuh Pondok Pesanten Mambaul Ulum kota Jambi KH.Shoffa Saifillah menyambut baik agenda pelaksanaan Mujahadah Akbar yang diselenggarakan oleh PW Ansor Jambi di Pondok Pesantren Mambaul ulum, menurutnya Sesama saudara sudah menjadi keharusan untuk saling mendoakan.
"Apa yang di lakukan Ansor melalui kegiatan Mujahadah Akbar,zikir dan doa bersama ini merupakan bentuk kepedulian antar sesama," ungkap KH.Soffa.
Diungkapkan KH.Shoffa ,momentum kegiatan Mujahadah Akbar yang di lakukan di malam jumat merupakan waktu yang tepat, dirinya meminta kepada jamaah yang hadir baik pengurus Ansor maupun para santri untuk khusyu' dalam memanjatkan doa doa semoga apa yang diniatkan di ijabah oleh Allah SWT.
Sementara itu di akhir kegiatan, Pengurus Pimpinan wilayah Ansor Jambi bersama Pengasuh Pondok Pesantren dan Pimpinan pondok pesantren Tahfiz melakukan Ziarah ke makam Pendiri Pondok Pesantren Mambaul Ulum KH.Slamet Baharudin yang berlokasi di komplek Pondok Pesantren tersebut. (sul)