TUNTAS.CO.ID_MURATARA - PT. Triaryani membangun titik sumur bor bagi warga yang berada di desa Desa Beringin Makmur II Kecamatan Rawas Ilir, tepatnya dilokasi SDN 8 Rawas ilir.
Bantuan sumur bor ini melalui program CSR PT. Triaryani untuk anak-anak Sekolah Dasar (SD) maupun warga disekitar yang membutuhkan akses air bersih untuk keperluan hidup sehari-hari. Sumur bor tersebut di serahkan kepada SDN 8 di rompok Danau.
Ibrahim Selaku Dept Head CODV PT. Tri Aryani, mengatakan pembangunan titik sumur bor kepada warga ini sebagai wujud kepedulian perusahaan akan kebutuhan warga mengenai air bersih.
"Karena di sekolah tersebut kesulitan air bersih dan tentunya air ini sangat di butuhkan oleh anak-anak sekolah termasuk Masyarakat sekitar," sebut Ibrahim pada media ini, Rabu (27/7/2022)
Ibrahim juga berharap dengan adanya pembangunan sumur bor ini, permasalahan air bersih dapat teratasi dan masyarakat bisa menikmati fasilitas air bersih yang menjadi kebutuhan dasar.
"Oleh karena itu diberikan bantuan sumur bor yang diharapkan dapat bermanfaat dan dapat membantu baik itu untuk siswa sekolah, guru maupun masyarakat," sambungnya.
Ibrahim juga menjelaskan program pembangunan sumur bor ini sejalan dengan program CSR PT. Triaryani yang sudah tertuang dalam master plan mengenai pembangunan yang berkelanjutan yakni ketersediaan air bersih. (A4)